Disdik Gelar Pelatihan Membatik di Desa Klopoduwur

DISDIK BLORA-Melalui kegiatan Pendidikan Kecakapan Hidup (PKH), Bidang PAUD & Dikmas selama 6 hari, pada tanggal 14-17, 20 dan 21 Nopember 2017 yang lalu telah menggandeng Balai Besar Kerajinan dan Batik Yogyakarta mengadakan Pelatihan Membatik di Desa Kelopoduwur Kecamatan Banjarejo.

Pada pembukaan pelatihan, Kabid PAUD dan Dikmas, Drs Supriyatno, MM mewakili Kepala Disdik menyampaikan, bahwa kegiatan pelatihan membatik ini sebagai upaya untuk memberikan peluang usaha dan kerja bagi masyarakat usia produktif yang belum memiliki penghasilan tetap.

Kasi Dikmas, Priyadi, SE, MM mengatakan bahwa pelatihan membatik ini diikuti oleh 40 orang dari masyarakat desa Klopoduwur dan sekitarnya. Dijelaskan lebih lanjut bahwa dengan mengandeng lembaga ini diharapkan hasilnya akan lebih maksimal karena dilatih langsung oleh para ahlinya batik.

Bapak Ruwahdi narasumber dari Balai Besar menyampaikan bahwa lembaganya mempunyai komitmen yang kuat untuk melakukan   kerjasama yang saling menguntungkan dalam mengembangkan industri batik di wilayah  Blora. Dalam pelatihan nanti akan diajarkan tenik produksi, motif desain dan perwarnaan batik.

“Kalau pelatihan nanti dirasakan masih belum cukup, silahkan datang ke balai kami di Jogjakarta untuk  magang membatik, biaya pelatihan gratis !,” jelasnya.

Sumber : Bidang PAUD & DIKMAS-Seksi Dikmas

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*