PEMBINAAN/INKUBATOR OSN SD

Salah satu upaya untuk meningkatkan prestasi pada OlimpiadeSains Nasional Jenjang SD, maka Dinas Pendidikan Kabupaten Blora menyelenggarakan kegiatan Pembinaan atau Inkubator calon peserta Olimpiade Sains Nasional Jenjang SD yang laksanakan di Hotel Mustika pada hari Senin s.d Selasa tanggal 20 s.d 21 Februari 2017.

Kegitan diikuti oleh peserta hasil seleksi di Tingkat Kecamatan, pembinaan atau incubator OSN jenjang SD antara lain mapel Matematika 2 peserta didik, mapel IPA 2 peserta didik serta didampingi 2 orang Pengawas SD. Jumlah Peserta incubator keseluruhanadalah 66 orang.

Tujuan diselenggarakannya kegiatan pembinaan atau inkubator OSN jenjang SD adalah

  1. Memotivasi peserta didik SD/MI untuk mengembangkan bakat dan minat di Bidang matematika dan IPA sehingga peserta didik dapat berkreasi dan mengembangkan seluruh aspek kepribadian dan kemampuannya
  2. Meningkatkan prestasi peserta didik SD/MI kabupaten Blora agar dapat meraih kejuaraan Olimpiade Sains di tingkat Provinsi maupun ditingkat Nasional.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*