Pelaksanaan Upacara Hardiknas Tahun 2023 Berlangsung Khidmat

DISDIK-Upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2023 berlangsung di halaman kantor Sekretariat Daerah Blora yang dipimpin oleh Wakil Bupati Blora Tri Yuli Setyowati, ST.,MM, Selasa (2/5/2023).

Upacara tersebut diikuti Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), perwakilan guru, pelajar SD, SMP, SMA, mahasiswa dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Dinas Pendidikan Kabupaten Blora. Para peserta upacara mengenakan pakaian adat Nusantara.

Pada upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2023 Wakil Bupati Blora membacakan pidato Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim.

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia (Menristekdikti) melalui Surat Nomor 12811/MPK.A/TU.02.03/2023 tentang Pedoman Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2023 dengan tema “Bergerak Bersama Semarakkan Merdeka Belajar”.

Adapun peserta dari Dinas Pendidikan Kabupaten Blora ada yang mengikuti secara daring yang diikuti seluruh staf di Aula B Dinas setempat sedangkan secara luring diikuti seluruh Pejabat Struktural, Sub Koordinator dan Pengawas di halaman kantor Setda Blora.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*